5 penyebab kompresor AC mati hidup
kompresor ac hidup sebentar lalu mati apakah ac mengalami kerusakan apa penyebabnya? AC merupakan barang komoditas yang digunakan oleh banyak orang, AC terdiri dari beberapa komponen kelistrikan termasuk kompresor fungsi dari kompresor AC adalah untuk menghisap freon dari evaporator dan mendorongnya sehingga tekanan freon menjadi tinggi dan menghasilkan dingin yang dihembuskan oleh fan indoor karena fungsinya yang begitu penting jika kompresor AC mati hidup atau bahkan mati AC menjadi tidak dingin untuk mengatasinya anda perlu tau penyebab kompresor AC mati hidup dari yang ringan seperti hanya kotor saja sampai yang berat yaitu kompresor jebol.
penyebab kompresor ac mati hidup
1. AC terlalu kotor
menjadikan AC selalu bersih adalah solusi untuk membuat ac anda awet dan terhindar dari rusaknya kompresor saat AC terlalu kotor beban kompresor juga akan meningkat sampai kompresor panas kemudian mati sebentar untuk menurunkan suhu yang dihasilkan kompresor agar kompresor tidak langsung jebol.
ini sering terjadi terutama pada AC tipe inverter seperti panasonic inverter yang lebih peka terhadap kerusakan.
2. kapasitor lemah
kapasitor merupakan komponen pembantu kompresor jika kapasitor lemah kompresor seakan hidup sebentar lalu mati karena kapasitor sudah tidak mampu membantu kompresor.
ciri ciri rusaknya kapasitor kompresor bisa dilihat dari fisiknya yaitu agak mengembang seperti batrai hp yang sudah rusak
3. freon AC habis atau kurang
rusaknya AC tidak pernah lepas dari yang namanya freon saat freon berkurang atau habis akan banyak masalah yang terjadi salah satunya adalah kompresor mati hidup dikarenakan tekanan yang dihasilkan kompresor terlalu lemah.
4. voltase listrik tidak setabil
tingginya tegangan yang diperlukan untuk menghidupkan AC sering membuat voltase menjadi kurang setabil untuk memgatasinya anda perlu meminta bantuan pln untuk menstabilkan voltase listrik anda atau membeli stabilizer yang sesuai dengan tegangan listrik anda.
5. termis ac rusak
termis berfungsi untuk mengukur suhu ruangan saat suhu ruang sudah mencapai termis akan mengirimkan sinyal ke outdoor untuk mati kemudian memgirimkan sinyal kembali saat suhu ruangan sudah mulai panas oleh karena itu saat termis rusak kompresor akan mati hidup karena termis tidak dapat mengukur suhu ruangan dengan akurat.
itulah beberapa penyebab kompresor ac mati hidup yang sering terjadi sebenarnya banyak penyebab ac rusak yang bisa anda baca di artikel saya sebelumnya.
Post a Comment for "5 penyebab kompresor AC mati hidup"